Sistem Komunikasi Data dalam Industri

Assalamu alaikum wr.wb 
kali ini saya akan membahas tentang sistem komunikasi data dalam industri. okeh langsung aja kita bahas di TKP ........
1.    Sebutkan dan jelaskan setiap fitur sistem komunikasi data yang diharapkan di industri!
Komunikasi data adalah proses pengiriman dan penerimaan data/informasi dari dua atau lebih device (alat,seperti komputer/laptop/printer/dan alat komunikasi lain)yang terhubung dalam sebuah jaringan.
  • ·         Efisiensi pengiriman data dalam jumlah yang besar (tanpa kesalahan & ekonomis).
  • ·      Memungkinkan si penggunaan sistem komputer dan peralatan pendukungnya dari jauh (remote computer use).
  • ·      Mendukung manajemen dalam hal-hal kontrol karena memungkinkan si penggunaan sistem komputer secara terpusat maupun secara tersebar.
  • ·      Memungkinkan orang dan bisnis yang memiliki lokasi geografi berlainan dapat saling berkomunikasi.
  • ·      Kemungkinan pengelolaan data dan juga pengaturan data yang terdapat dalam berbagai macam sistem komputer.
  • ·       Mendapat data secara langsung dari sumbernya atau dapat memperoleh       data bisnis selagi data tersebut dibuat (online).
  • ·       Mengurangi waktu untuk pengolahan data (hemat waktu).
  •         Mempercepat penyebaran informasi.

2.    Jelaskan perbedaan Aplikasi Protokol tipe ASCII dengan Aplikasi Protokol standar Modbus. Berikan contoh aplikasi di industri!
Modbus ASCII — Protokol Modbus jenis ini digunakan pada komunikasi serial dan memanfaatkan karakter ASCII dalam berkomunikasi di dalam satu protokol. Format data ASCII menggunakan sebuah longitudinal redundancy check checksum di dalam memeriksa kesalahan transfer data. Pesan data pada Modbus ASCII dibingkai oleh tanda titik dua atau colon (':') dimuka dan diikuti oleh baris baru (CR/LF). Komunikasi antar perangkat elektronik dengan komputer melalui Protokol Modbus ASCII umumnya digunakan dalam jaringan telepon atau pun Modem GSM apabila tidak tersedia infrastruktur jaringan yang memadai seperti LAN atau jaringan Fiber-Optic disana.
Keterbatasan-Keterbatasan Modbus
                   Semenjak Modbus dirancang pada akhir tahun 1970-an untuk dijadikan perantara atau bahasa komunikasi standar untuk programmable logic controller (PLC), jumlah tipe data ini terbatas pada mereka yang mengerti PLC pada saat itu. Sehingga object dengan nilai biner yang besar tidak didukung.
                  Tidak ada cara yang standar untuk sebuah node untuk menemukan deskripsi objek data, misalnya, untuk menentukan bahwa nilai register tersebut merupakan perwakilan nilai suhu antara 30 dan 175 derajat. Karena data yang diterima hanyalah berupa nilai desimal, sehingga seorang perancang sistem harus lebih jeli agar tidak salah dalam membaca register dan alamat slave yang dituju.

3.    Jelaskan bagaimana proses komunikasi data dari blok diagram berikut:
a.    Sistem koneksi RS232.

Komunikasi data secara serial dilakukan dengan metode pengiriman data secara bit per bit atau satu per satu secara berurutan dan itu berbeda dengan sistem paralel yang mengirim data secara serentak. kecepatan transfer data RS232 cukup rendah,kecepatan maksimal hanya 19200 bits/sekon. Pengiriman data bisa dilakukan secara satu arah atau dua arah. Jika Anda hanya membutuhkan komunikasi satu arah maka Anda cukup menggunakan dua kabel yaitu kabel “TX” sebagai pengirim data dan kabel “Rx” sebagai penerima data. Sedangkan, untuk membuat sistem komunikasi dua arah maka kabel yang Anda butuhkan adalah 3 unit kabel, yaitu: kabel Tx, Rx dan GND (ground).
b.    Sistem Koneksi RS485
        
Dalam jaringan RS485, “master” akan memulai “pembicaraan” dengan sebuah “Query” (pertanyaan) yang dialamatkan pada salah satu “slave”, “master” kemudian akan mendengarkan jawaban dari “slave”. Jika “slave” tidak merespon dalam waktu yang ditentukan, (diseting oleh kontrol software dalam “master”), “master” akan memutus pembicaraan.

4.    Diskusikan dalam kelompok dengan topik penambahan sebuah checksum pada pesan yang dikirim dalam suatu komunikasi data, dan buat artikel sebagai laporan diskusi!
      Sebuah host mengirimkan karakter ASCII pada pesan dengan frame sebagai berikut:
Respon dari modul penerima sebagai berikut:
Penghitungan checksum untuk respon dilakukan sebagai berikut:
        A. Sebuah variasi pada perintah bentuk pendek dan pesan respon adalah bentuk  panjang yang digunakan untuk memastikan kesatuan pesan respon yang lebih besar dan pengulangan pesan perintah dan merekatkan sebuah blok checksum di akhir pesan. Perintah bentuk panjang diawali dengan menggunakan sebuah # pada tempat $ menandai dimulainya sebuah pesan perintah. Catatlah bahwa dua karakter checksum dapat pula ditambahkan pada semua pesan perintah untuk kewaspadaah komputerpenyelenggara/host/penyelenggara.
          B.   Hilangkan 2 dan tambahkan A4 diakhir pesan.
Catat bahwa A dan 4 yang merupakan karakter heksadesimal yang harus dirubah ke dalam bentuk ekuivalen ASCII mereka.

oke sekian dulu semoga bermanfaat bagi semua. sampai jumpa di lain waktu.....

Post a Comment

0 Comments